Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Saat Jatuh Cinta Ini Hal Yang Harus Di Sadari

Anda Mengalami Jatuh Cinta? Jika ia itu bukanlah hal yang salah, karena cinta itu adalah anugrah dari yang maha kuasa dan juga merupakan sebuah kewajiban untuk saling mencintai kepada sesama manusia layakanya kepada teman dan keluarga kita. Berbeda cerita jika cinta yang kita alami kepada lawan jenis yang sifatnya bikin selalu rindu dan ingin bersama, ini sebuah perasaan yang sangat mengontrol emosi manusia. 

Saat Jatuh Cinta Ini Hal Yang Harus Di Sadari


Dalam sekejap manusia dapat senang dan bahagia bagaikan dunia milik berdua Namun sebaliknya juga kadang cinta juga dapat membuat manusia hidup bagaikan tak ber arti walaupun harta melimpah dan memiliki wajah yang rupawan, dunia terasa hampa dan sampai-sampai bunuh diri karena cinta. 

Saat jatuh cinta melanda sering ngelamun, senyum-senyum sendri kadang ketawa-ketawa sendiri mengingat canda tawa atau senyuman dari sang pujaan hati. Sampai-sampai teman di dekatnya di cuekin, Anda di anggap aneh karena senyum-senyum sendiri seolah tanpa alasan. Ya memang demikian saat jatuh cinta telah merasuki pikiran seseorang. 

Beda lagi ceritanya bila sedang patah hati karena cinta, emosianal dan pikiran manusia tergangu secara psikologi dan membuat suassana menjadi kelam. Hidup seperti dalam penderitaan, bawaannya pingin nangis dan kecewa, apa lagi saat inget masa indah dengan si doI yang telah pergi rasanya dada terasa di tekan dan sulit bernafas (sesek). Heemmmm anda pernah mengalaminya? Saya kayaknya sudah deh tapi luap hehehe. Kalau anda sudah yang sabar. 

Hal Yang Harus Anda Sadari Saat Jatuh Cinta


MazMuiz blog kali ini berbagi pengetahuan dan tips agar perjalanan cinta menjadi lebih damai dan tenang dalam menjalaninya. Hal yang harus anda sadari saat jatu cinta seperti judul di atas di ambil dari sebuah riwayat Hadist Shokhih Bukhori dari Abu khuroiroh. Beriku ini isinya : 

Kalau Anda lagi jatuh cinta itu ingat sama hadist ini:

Dari Abu Hurairah:
jika kamu mencintai seseorang,cintailah dengan sederhana/biasa-biasa saja..
karena bisa jadi suatu saat nanti dia akan mnjadi seseorang yang paling kamu BENCI...

jika kamu membenci seseorang,bencilah dengan sederhana/biasa-biasa saja..
karena bisa jadi suatu saat nanti dia akan mnjadi seseorang yang paling kamu CINTAI...
(HR.Bukhari)

Banyak ya di antara kita karena sangat mencintai kekasih yang belum memiiki ikatan (pacaran) rela berkorban apapun semisal harta, keluarga dan kehormatan kemudian di tinggal oleh kekasihnya entah karena apapun asalannya banyak yang tress, menderita bahkan menjadi gila. Di dalam islam sendiri kita dilarang mencintai hamba allah melebihi cinta kita kepada allah walaupun dia itu keluarga, suami/ istri apa lagi pacar yang belum tentu jadi pasangan halal kita. 

Saya kasihan melihat orang yang menderita karena di tinggal pasangan apapun alasannya karena telah berkorban banyak hal. Teman saya sendiri satu kelas di kampus baru-baru ini di tinggal pacarnya yang telah berhubungan selama bertahun-tahun kandas begitu saja karena si wanita melirik pria lain untuk dinikahinya. Maka dari itu saya ingin berbagi hal penting ini agar kita jangan sampai terlalu mencintai pasangan kita melebihi kewajaran atau menuhankan pasangan kita ( melebihi cinta kepada tuhan). Karena itu adala dosa atau juga disebut dengan syirik, so kawan-kawan inti dari semua tulisan ini jangan terlalu sayang dan cinta kepada sesama manusia, sewajarnya saja. Karena dimana ada pertemuan pasti ada perpisahan.


Saya kira cukup ya sampai disini sharing dari saya, semoga bermanfaat untuk anda yang sedang merasakan cinta dan yang lagi mencari cinta. Menikah saja jangan pacaran ya hehehe. Samapai jumpa di psotingan selanjutnya, selamat membaca artikel Saat Jatuh Cinta Ini Hal Yang Harus Di Sadari salam senyum :-)