Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apa Itu Netflix? Penjelasan Tentang Netflix

Netflix adalah hal yang kini sedang hangat diperbincangkan. Baru baru ini di Indonesia sedang gencar gencarnya membicarakan Netflix. Ya, tau kah anda apa itu netflix? Netflix adalah layanan yang memungkinkan pengguna menonton film yang kita inginkan dimana saja dan kapan saja dan hampir lewat media canggih apapun seperti smartphone, smartTV, tablet, PC, dan laptop.

Mirip dengan layanan tv kabel, netflix bersih akan iklan. Bedanya, dengan netflix kita bisa memilih film apa saja yang kita mau tanpa terikat waktu. Bisa dibilang mirip toko penyewaan dvd online, bisa dibilang seperti streaming youtube berbayar. 

Apa Itu Netflix? Penjelasan Tentang Netflix

Maka dari itu, syarat nya harus ada jaringan internet lancar dengan kuota tak terbatas. Untuk berlangganan awalnya kunjungi situs netflix, kemudian anda akan diarahkan untuk memilih paket. Paket yang disediakan antara lain:
• Paket Basic, dikenakan biaya Rp. 109.000,00
• Paket Standar, dikenakan biaya Rp. 139.000,00
• Paket Premium, dikenakan biaya Rp. 169.000,00
Paket ini dibedakan untuk soal kualitas film yang diputar dan berapa perangkat yang diputar bersamaan.
Setelah itu, kita akan memilih perangkat apa saja yang akan digunakan untuk streaming netflix.

Netflix sangat terkenal dinegara asalnya, Amerika serikat dan kini merambah di banyak negara termasuk Indonesia. Dan, hebatnya netflix tidak hanya menyediakan segala macam film, dari yang lama hingga terbaru, tetapi ada banyak serial tv yang hanya ada di netflix, membuat nilai plus tersendiri.

Dan ada kabar gembira bahwa netflix menyediakan promo gratis yaitu satu bulan tanpa biaya. Tetapi, ada kabar bahwa netflix belum mendapat izin keluar. 

Jadi, buat para penggemar film di Indonesia, harap selalu mengupdate tentang netflix dan semoga dapat segera menikmati tayangan tayangan di netflix, ya! Salam untuk movie lovers seluruh Indonesia.