Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Usaha Atau Bisnis Tanpa Modal Uang Untuk Mahasiswa 2015

Bisnis Tanpa Modal - Siapa bilang mahasiswa itu tidak bisa membangun usaha atau bisnisnya sejak di bangku kuliah? Bagi anda yang lagi berstatus mahasiswa jangan berkecil hati, karena saya sendiri seroang mahasiswa yang sudah memulai bisnis sejak di bangku kuliah semester satu. Banyak juga mahasiswa yang lainnya yang justru telah sukses besar karena memulai berwirausaha sejak di bangku kuliah mengalahkan orang yang baru memulai usaha setelah lulus.

Usaha Atau Bisnis Tanpa Modal Uang Untuk Mahasiswa


Memulai bisnis sejak dini di karenakan tuntutan ekonomi yang mendesak seperti untuk kehidupan sehari-hari di kota orang karena merantau, untuk biaya semester, DPP, keperluan kuliah dan lain-lain. Sebagai seorang mahasiswa saya juga merasakannya, keinginan untuk mandiri membuat saya meluangkan waktu istirahat untuk mencari rupiah dan mengerjakan tugas dari dosen.

Berbisnis Tanpa modal uang bukanlah hal yang tidak mungkin tapi butuh ketelatenan agar dapat menjalankan bisnis yang hanya bermodalkan tenaga dan fikiran. Pada postingan kali ini blog MazMuiz akan berbagi tips dan ide bisnis yang bisa di lakukan tanpa modal rupiah bagi anda yang ingin hidup mandiri secara ekonomi. Baca dan lihat juga : Peluang Bisnis Rumahan Dengan Modal Kecil

Bisnis Tanpa Modal Yang Bisa Di Lakukan Oleh Mahasiswa

Berikut ini adalah beberapa Ide bisnis tanpa modal untuk anda para mahasiswa dan mahasiswi yang ingin mandiri :

1. Makelar Loundry Di Area Kampus
Saat ini bisnis loundry di area perkampusan telah menjadi hal yang biasa kita lihat, apa lagi kebiasaan pelajar yang ekonominya menengah ke atas malas mencuci pakaian mereka sendiri sehingga mereka lebih memilih menggunakan jasa loundry untuk membersihkan pakayannya. Anda bisa buktikan dengan bertanya kepada teman-teman dekat anda, pasti ada yang sering menggunakan jasa loundry dari pada mencuci sendiri di kosnya. Teman saya juga banyak yang menggunakan jasa loundry, pastinya di kampus anda juga banyak.

Nah ini menjadi peluang emas bagi anda untuk bekerja sama dengan para pengusaha loundry untuk mendapatkan uang dari bisnis ini. Caranya bagaimana mazmuiz? Mudah Mas, Mba caranya sangat simpel, ikut tips dari saya berikut ini. Langkah pertama anda cari pengusaha loundry yang memberikan harga paling murah di area terdekat dengan kos atau tempat tinggal anda, kemudian bilang ke pemiliknya bahwa anda ingin bekerja sama dengan beliau contoh " Pak saya ingin mandiri dan memulai usaha, nah saya ingin bekerja sama dengan bapak/ibu dalam bisnis loudry ini" Jika pemiliknya setuju, lanjutkan perkataan anda seperti ini " Pak sistem kerja samanya saya akan membawa banyak pakayan pelanggan saya ke loundry ini untuk di kerjakan dan saya hanya mengambil untung sekitar Rp.500 untuk per Kgnya,  bapak bisa ngasih potongan harga tidak dari harga biasa? " Biasanya mereka akan memberikan potongan 300 - 500 rupiah per kgnya maka anda terima saja apa lagi masih baru memulainya. 

Langkah kedua setelah menemukan partner kerja sama yaitu dengan mempromosikan jasa anda kepada teman dekat anda terdahulu. Bilang dengan jujur dan niat baik anda kalau anda ingin mandiri agar teman anda benar-benar ingin membantu anda sehingga ketika mereka ingin menggunakan jasa loundry mereka akan ingat kepada anda. Tipsnya ber harga yang sama dengan di pasaran (jika per Kg 5rbu maka beri juga harga pada teman anda 5rb/kg). Sealin itu beri pelayanan yang baik semisal gratis antar dan jemput agar pelanggan anda merasa anda benar-benar memberikan pelayanan yang prima ini menjadi nilai plus di hati pelanggan anda. 

Untuk Cara promosi yang lain anda bisa mengeprin kerjas dan di tempel di empat-tempat yang mudah terlihat oleh orang banyak dengan isi tulisan " Jasa loundry murah gratis jemput dan antar, proses cepat dan murah meria" tulisan bisa sesuka anda. Bila anda melakukan cara di atas insy@ perlahan akan banyak pelanggan yang menggunakan jasa anda. Bisnispun akan sangat mungkin anda lakukan dengan tanpa modal sebagai mahasiswa.

2. Les Private Pelajar SD Di Sekitar Kampus
Sebagai mahasiswa materi pelajaran SD bukanlah al yang sulit, bisa di bilang gampang bukan, saat ini di sekitar tempat anda tinggal pasti ada banyak anak kecil yang masih berusia SD. Disinilah ada peluang emas untuk anda untuk berbisnis tanpa modal dengan mengajar privat anak-anak yang masih mengenyam pendidikan SD.  Cara memulainya bagaimana ? Ikuti langkah berikut ini :

Petama siapkan diri anda dan bila perlu ajak kerja sama teman-teman anda agar anda tidak malu atau sungkan sendiri. Data berapa jumlah anak SD di sekitar kos anda, cari tahu juga tentang orang tuanya dan dimana tempat tinggalnya agar anda lebih mudah memahami calon pelajar yang akan anda didik. Selanjutnya anda hubungi orang tua mereka dan tawarkan jasa anda kepada orang tua mereka, untuk awal-awal berikan tarif yang murah kepada mereka agar mereka tertarik menjadi pelanggan anda, berikan juga apa yang menjadi kelebihan anda semisal prestasi atau juga pengalaman anda. Buat kesepakatan dengan bagaimana sistem belajar dan mengajarnya seperti dimana tempat les privatenya dan bagaiaman pembayarannya. 

Untuk di awal mungkin akan banyak kekurangan, tapi anda jangan khawatir justru dengan anda sadar kekurangan dari pelayanan anda akan membuat anda mengerti diaman yang harus anda perbaiki dan di tingkatkan dalam palyanan kepada pelanggan. 

3. Buka Jasa Ketik Mengetik 
Jika anda punya laptop anda bisa memulai bisnis ini dengan mudah, karena banyak pelajar yang memiliki kesibukan dan tugas yang banyak kadang juga mereka malas mengetik sendiri sehingga mereka mengguanakan jasa ini. 

Cara memulai bisnis tanpa modal ini dengan cara membuat selembaran dan di tempel di mading atau tempat yang muda terlihat, dengan isi informasi bahwa anda menerima jasa ketik. Tips dalam menjalankan usaha ini usahakan anda belajar menggunakan teknik mengetik 10 jari dan berikan pelayanan yang memuaskan seperti ketikan anda cepat dan akuran 100%. 

4. Membangun Usaha Secara Online
Jika anda baru di dalam bisnis di onlien dan anda butuh uang dengan cepat sebaiknya jangan mengharapkan dari bisnis online. Karena orang yang baru di bisnis internet akan mudah stress dan memiliki emosional yang tinggi sehingga gegabah dalam mengambil keputusan dan akhirnya berhenti di tengah jalan. Tetapi jika anda tidak buru-buru ingin mendapatkan uang dari bisnis online apa lagi tanpa modal maka anda cocok untuk membangun bisnis jangka panjang dan sambilan di bisnis internet ini. Lihat Juga artikle ini : Cara Memulai Bisnis Online Untuk Pemula

Bisnis online itu luas dan banyak macamnya, dari yang butuh modal uang hingga yang ZERO Uang, tergantung dari jenis bisnisnya. Yang umum di lakukan oleh para pelajar atau mahasiswa di dunia bisnis online tanpa modal adalah sebagai seorang Blogger , dropship, affiliate markerting, dan jasa disainer loga dan lain-lain. Jadi anda bisa memilih mana yang cocok untuk anda. 



Demikian pembahasan Bisnis Tanpa Modal Untuk Mahasiswa semoga dapat bermanfaat dan anda bisa mandiri secara ekonomi, jika anda pertanyaan bisa menghubungi saya di kontak kami. Sampai jumpa di postingan berikutnya tentang peluang usaha bisnis dengan modal kecil untuk pelajar. Salam senyum :-).